Acara pernikahan selain membuat undangan juga pastinya memerlukan sebuah souvenir cantik untuk hadiah para tamu undangan. Berbagai macam bentuk dan jenis bahan sudah dijual dan dipasarkan dimana-mana. Dari jenis bahan mentah sampai makanan pun ada. Semua kekreatifan itu akan membuat produsen souvenir makin maju, karena banyak yang mencari souvenir yang lebih unik dan berbeda. Selain harga yang menjadi pembanding bentuk keunikan souvenir juga menjadi tolak ukur seorang memilih souvenir undangan pernikahan mereka.
Souvenir untuk pernikahan bisa berupa mug/gelas yang lebih sederhana dan simple serta bisa berguna setelahnya. Karena mug/gelas bisa bermanfaat dan tidak hanya sebagai pajangan, walaupun souvenir yang unik bagus untuk dikoleksi sih. Berikut beberapa contoh souvenir mug/gelas yang murah dan sederhana.
Seperti terlihat gambar mug/gelas di atas sangat sederhana dan bisa menggunakan gambar yanbg bervariasi. Anda bisa memesan beberapa gambar yang berbeda kepada pemilik usaha souvenir pernikahan tersebut. Dengan harga yang terjangkau anda bisa membeli banyak sesuai tamu undangan yang hadir dan terbagi rata.
Demikian contoh souvenir pernikahan murah yang seduai budget dan tidak terlalu menguras kantong. Souvenir pernikahan murah bisa ditemui di pasar ataupun di supermarket. Pilihlah yang sesuai budget dan bermanfaat.